Arek Karawitan Menyita Perhatian Rapat Terbuka Senat

FOTO : Arek Kusuma Larasati foto bersama setelah tampil di Bangsal Pancasila.

______________________

Surabaya, 21 Juni 2011 – Bangsal Pancasila UWKS pagi itu penuh dengan undangan yang mengikuti Rapat Terbuka Senat UWKS dalam rangka Dies Natalis  XXX UWKS. Dalam undangan tertera pukul 9 pagi namun sejak setengah jam sebelumnya para undangan sudah berdatangan ke Bangsal Pancasila, pada umunya mereka ingin menikmati sajian gending-gending karawitan yang dilantunkan oleh para mahsiswa yang tergabung dalam UKM Karawitan dan Tari Kusuma Larasati.

Tidak kurang dari 12 gending  yang disajikan oleh  para kusuma dan larasati yang pagi itu tampil prima dengan pakaian seragam warna orange. Diawali gending Gambuh Wijaya Kusuma yang dinyanyikan secara koor, disusul  gending Resepsi (oleh Dian), Jenang Gulo (Citra), Nyidamsari (Argo), Anting-anting (Tyan dan Waisal), Leyeh-leyeh (Tyan), Rondo Kempling (Tyan dan Argo) dan lain-lain.

Ketua Yayasan Wijaya Kusuma Ibu Asri dan pengurus Yayasan lainnya yang hadir sejak awal di acara tersebut juga nampak menikmati gending-gending apik dari arek-arek Kusumalarasati.

Para punggawa dari penampilan UKM Karawitan dan Tari kali ini, Bonang dipegang oleh Nabila Larasati, Bonang penerus dipegang Mas Bandung, empat Saron  dipegang Ali Kusuma, City Larasati, Kristy Larasati, dan Anggi Larasati. Peking dipegang oleh Triwin Larasati. Seperti biasa Kendang dipegang langsung oleh P. Wibi, Sintya Larasati kebagian Gong, Kenong dipegang Bayu Kusuma, Tambore dipegang Dwi Kusuma. Sementara Tris Kusuma seperti biasanya mengendalikan Keyboard dan P Sukri kebagian Gambang. Sementara Volakalis/Sinden masih tetap dipercayakan kepada Citra Larasati, Tian Larasati, Dian Larasati, Agro Kusuma, dan Waisal Kusuma.

Dalam  Rapat Terbuka Senat UWKS ini disampaikan orasi ilmiah oleh Prof. Dr. H. Zudan Arif Fakrulloh, SH., MH., dengan judul “Peranan Hukum Dalam Merekatkan Kebangsaan Indonesia”. (kl-09)

FOTO TERKAIT >>> KLIK DI SINI

Advertisement

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s